Timsus Amankan Pemuda Madiun yang Diduga Bjorka, Sementara yang Asli Malah Buat Thread

- 16 September 2022, 10:06 WIB
Ilustrasi Hacker Bjorka sampaikan pesan dari temannya yang bekerja di Istana
Ilustrasi Hacker Bjorka sampaikan pesan dari temannya yang bekerja di Istana /

 

PURWAKARTA TALK – Seorang pemuda di Madiun telah diamankan oleh Tim Khusus (Timsus) dari Tim Cyber Mabes Polri karena diduga adalah sosok dari Bjorka.

Pemuda yang diduga Bjorka tersebut berinisial MAH dan berusia 21 tahun. Saat ini pemerintah masih mendalami keterlibatan pemuda itu.

Menurut Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo, penangkapan tersebut belum dapat disimpulkan bahwa pemuda Madiun itu adalah Bjorka.

Timsus saat ini sudah mulai bekerja untuk melacak keberadaan Bjorka terkait pencegahan kebocoran data milik negara.

“Yang di Madiun sedang didalami terkait masalah yang bersangkutan,” kata Dedi di Mabes Polri, Jakarta, Kamis, 15 September 2022, dikutip Purwakarta.Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Baca Juga: Melihat Kamus Perbendaharaan Kata Bahasa Inggris yang Dipakai Bjorka, Pemuda Madiun atau Cirebon?

Informasi lebih lanjut tentang dugaan keterlibatan pemuda Madiun tersebut dalam kasus Bjorka belum dapat disampaikan saat ini.

“Timsus sudah bekerja. Apa yang dilakukan akan disampaikan lebih lanjut oleh Timsus,” ucap Dedi.

Halaman:

Editor: M Adam Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x