Jadwal dan Link Streaming Sidang Isbat 1 Syawal 1443 H dari Kemenag

- 26 April 2022, 17:11 WIB
link streaming sidang isbat 1 Syawal 1443 H. /Pixabay
link streaming sidang isbat 1 Syawal 1443 H. /Pixabay /

Simak informasi seputar jadwal dan link streaming sidang isbat untuk menentukan 1 Syawal 1443 H dari Kemenag.

PURWAKARTA TALK - Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) RI akan menyelenggaran sidang isbat untuk menentukan 1 Syawal 1443 H yang menandai perayaan Idul Fitri. 

Sebelum itu, organisasi masyarakat Mummadiyah sudah menentukan awal Syawal 1443 H, yang mana jatuh pada Senin, 2 Mei 2022. Penetapan ini berdasarkan Majelis Tarjih dan Tajdid.

Lalu kapan 1 Syawal 1443 H untuk perayaan Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran 2022 sesuai putusan pemerintah?

Baca Juga: Tes IQ: Bisakah Menebak Mana Ayah Asli dari Gadis Ini? Saatnya Memperhatikan Detail Kecil

Terkait ini, pemerintah akan melangsungkan sidang isbat untuk menentukan itu pada Minggu, 1 Mei 2022. Agenda sidang akan didahului dengan pengamatan hilal di 99 lokasi di seluruh Indonesia.

Dirjen Bimas Islam Kemenag, Kamaruddin Amin menyatakan, secara hisab posisi hilal di Indonesia saat sidang mendatang, sudah memenuhi kriteria baru yang ditetapkan MABIMS. 

“Di Indonesia, pada 29 Ramadan 1443 H yang bertepatan dengan 1 Mei 2022 tinggi hilal antara 4 derajat 0,59 menit sampai 5 derajat 33,57 menit dengan sudut elongasi antara 4,89 derajat sampai 6,4 derajat,” jelas Kamaruddin, menyadur keterangan Kemenag, Selasa, 26 April 2022.

Baca Juga: Tes IQ: Mana Orang Tua Asli dari Anak Tersebut? Tebak Dalam 5 Detik!

Halaman:

Editor: Abdul Muit


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah