Antisipasi Masuknya Narkoba, Selama Ramadan Polri Perketat Wilayah Perbatasan Indonesia

- 13 Maret 2024, 08:10 WIB
Ilustrasi/Narkoba Sabu-sabu
Ilustrasi/Narkoba Sabu-sabu /Antara/

PR PURWAKARTA - Selama bulan suci ramadan, pihak Kepolisian memperketat penjagaan disejumlah wilayah perbatasan di Indonesia yang berpotensi masuknya narkoba.

Direktur Tipidnarkoba Bareskrim Polri, Brigjen Pol Mukti Juharsa dalam keterangannya menyampaikan, selama bulan puasa ini Polri beserta jajaranya memperketat penjagaan diwilayah perbatasan.

Baca Juga: Musim Tanam Padi, Pemkab Purwakarta Targetkan Produksi Ribuan Ton

“Tetap di pintu masuk narkoba ke Indonesia di daerah Sumatera dan Kalimantan,” katanya, kemarin.

Lebih lanjut Mukti mengatakan, dua wilayah itu menjadi salah satu pintu masuk narkoba dari luar negeri, khususnya dari wilayah Malaysia yang sering kali diungkapkan.

Baca Juga: Cara Mendaftar Program Mudik Gratis 2024 yang Disiapkan BUMN

“Ini hasil evaluasi penyebaran jaringan narkoba di Indonesia,” katanya.

Baca Juga: Selain Inspektorat, Pospera Purwakarta juga Bakal Laporkan Diskominfo ke Polda dan Kejati Jabar

Ia menambahkan, memasuki bulan suci Ramadhan kasus narkoba mengalami tren penurunan. 

Halaman:

Editor: Abdul Mu'it

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x