Alhamdulillah, Pemain Arema FC yang Bergejala Covid-19 Pulih, Siap Obrak-Abrik Persipura Jayapura

- 24 Januari 2022, 18:16 WIB
Pemain Arema FC sudah pulih dari gejala Covid-19 / Pemain Singo Edan tengah berlatih (Twitter/@aremafcofficial)
Pemain Arema FC sudah pulih dari gejala Covid-19 / Pemain Singo Edan tengah berlatih (Twitter/@aremafcofficial) /

PURWAKARTA TALK - Lima pemain Arema FC yang sempat bergejala Covid-19 kini berangsur pulih.

Kelima pemain Arema FC tersebut di antaranya Carlos Fortes, Adilson Maringa, Sergio Silva, Rensi Yamaguchi dan Fabiano Beltrame.

Kabar baik pulihnya mereka jelas menambah daya gedor tim Arema FC dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2021/2022.

Baca Juga: Piala Asia Wanita 2022 : Link Live Streaming Vietnam vs Jepang

"Alhamdulillah, kelima pemain yang bergejala sudah menunjukan progres kesehatan yang membaik," kata media officer Arema FC, Sudarmaji, Senin 24 Januari 2022.

Menurut Sudarmaji, mereka kini sudah terlibat dalam aktifitas tim yakni sesi latihan.

Akan tetapi, semua pemain Singo Edan tetap diimbau untuk menjaga protokol kesehatan yang ketat.

Baca Juga: Borneo FC Kaget Rifad Marassabessy Kena Sanksi Usai Tendang Pemain Persib Bandung

Dia berharap, apa yang menimpa Arema FC bisa dijadikan sebuah pelajaran, tidak hanya untuk internal dan tim, namun untuk seluruh masyarakat.

Halaman:

Editor: Adam Sumarto

Sumber: Arema FC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x