Jasa Hapus Akun Medsos Bisa Bahaya, Kominfo Ingatkan Data Pribadi

- 22 Maret 2022, 21:30 WIB
Jasa hapus akun ternyata punya potensi berbahaya seperti disampaikan Kominfo. /Ilustrasi Pixabay
Jasa hapus akun ternyata punya potensi berbahaya seperti disampaikan Kominfo. /Ilustrasi Pixabay /

PURWAKARTA TALK - Jika malu terhadap masa lalu, bukan berarti semuanya harus dihapus. Ini pula berlaku untuk pengguna media sosial alias medsos.

Biasanya untuk menghapus 'masa lalu' dari lini masa di medsos dilakukan dengan beragaram cara. Namun karena kadung tidak mengerti, ada yang memanfaatkan jasa hapus akun. 

Ini pula yang disinggung Kementerian Kominfo. Mereka malah mengingatkan terkait potensi bahaya jasa hapus akun yang bersliweran.

"Pernah nggak sih kepikiran pengen hapus akun medsos yang udah nggak kepakai?

Baca Juga: Persib Kemungkinan Besar Ditinggal Dua Pemain ini Lagi Lawan Persik

Minfo yakin, beberapa di antara #SobatKom pasti ada yang pengen hapus akun buat menutupi aib masa lalu, tapi udah lupa email dan passwordnya," katanya dikutip dari Twitter Kominfo @kemkominfo, Selasa, 22 Maret 2022.

Mereka menyebut alasan-alasan seperti itu kadang muncul sehingga orang ingin menghapus akun media sosialnya.

Malah penyedia jasa tersebut kerap kali menawarkan jasanya dengan menyebut bisa menghapus tanpa email dan password.

"Tapiiii sebenarnya aman nggak sih, pakai jasa ini? Simak penjelasan Minfo yuk," katanya.

Halaman:

Editor: M Adam Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x