Pastikan Perizinan, Komisi I DPRD Purwakarta Kunjungi Yogya?

- 27 Februari 2023, 12:09 WIB
DPRD Purwakarta kunker ke manajemen PT. Akur Pratama yang membawahi Yogya Department Store.
DPRD Purwakarta kunker ke manajemen PT. Akur Pratama yang membawahi Yogya Department Store. /Tim Purwakarta Talk

PURWAKARTA TALK - Jajaran Komisi I DPRD Purwakarta melakukan sejumlah kunjungan kerja untuk memastikan perizinan di wilayah Purwakarta sesuai regulasi.

Belum lama ini, jajaran komisi yang dipimpin Nina Heltina itu juga melakukan kunjungan kerja ke manajemen PT. Akur Pratama yang membawahi Yogya Department Store yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Purwakarta.

Menurut Ketua Komisi I DPRD Purwakarta Nina Heltina, kunjungan kerja ini dalam rangka pengawasan penyelenggaraan pemerintahan dan hukum, sesuai tugas komisi satu.

Baca Juga: HUT Satpol PP, Pemkab Purwakarta Gelar LKBB Satlinmas

"Hal ini juga berkaitan dengan tindak lanjut perizinan beberapa bagian bangunan yogya department store yang dianggap berdiri diatas badan aliran sungai," kata Teh Nina kepada awak media, Senin 27 Februari 2023.

Menurutnya, selaku legsilatif ia juga menghormati pengembangan investasi yang dilakukan oleh jajaran manajemen Yogya. Namun demikian hal itu juga harus dipastikan semuanya sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Baca Juga: Hadapi Pemilu 2024, PDIP Purwakarta Gelar Pelatihan Saksi

"Dari hasil kunker itu, diperoleh keterangan bahwa pihak manajemen juga tengah melalukan koordinasi dengan pihak BBWS dan Kemeterian PUPR terkait proses perizinan bangunan tersebut," ujar wakil rakyat dari Fraksi Gerindra itu.

Menutup ia berharap realisasi berbagai investasi yang masuk ke Purwakarta dapat terus meningkat yang sejalan dengan peningkatan PAD untuk Kabupaten Purwakarta.

Halaman:

Editor: M Adam Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x