Komunitas Hidroponik Purwakarta Berbagi Tips Tanam Hidroponik Bagi Pemula

- 20 Januari 2022, 11:25 WIB
Komunitas Hidroponik Purwakarta berbagi tips cara tanam Hidroponik.
Komunitas Hidroponik Purwakarta berbagi tips cara tanam Hidroponik. /Tim Purwakarta Talk

PURWAKARTA TALK - Hidroponik adalah media tanam sayuran yang bisa dilakukan pada lahan terbatas di sekitar rumah.

Umumnya, budidaya sayuran melalui metode hidroponik   cocok di wilayah perkotaan, selain tidak perlu lahan luas penanamannya juga memanfaatkan air tanpa menggunakan media tanah dengan menekankan pada pemenuhan kebutuhan hara nutrisi bagi tanaman.

Bagi Anda berniat budidaya sayuran melalui media ini harus memahami teknik dan medotenya terlebih dahulu untuk menghindari kegagalan dikemudian hari.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Mengatasi Stres yang Berlebihan

Baca Juga: Dear Ayah Bunda, Lakukan Hal Ini Agar Karakter Anakmu Terbentuk dengan Baik

Ketua Komunitas Hidroponik Purwakarta, Eni Lestiorini berbagi tips mengawali tanam sayuran melalui media hidroponik bagi pemula.

Ia mengatakan, sebelum memulai tanam sayuran melalui metode hidroponik harus mengenal teknik dasar terlebih dahulu, mulai mengenal apa itu hidroponik dan mengetahui kondisi tempat tinggal.

Selain itu, dibutuhkan kesabaran, ketelatenan,keuletan dalam belajar karena biasanya pemula melewati fase kegagalan.

Baca Juga: Masuk Sebagai Pengganti, Beckham Putra Nugraha Jadi Pemain Berarti Bagi Persib Bandung, Setuju?

Halaman:

Editor: Abdul Muit


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x