Gunakan Serai dan Jeruk Nipis, Ramuan Herbal ala dr Zaidul Akbar Ini Bisa Mengobati Autoimun

9 Mei 2022, 19:02 WIB
Gunakan Serai dan Jeruk Nipis, Ramuan Herbal ala dr Zaidul Akbar Ini Bisa Mengobati Autoimun /WonderFulBali//

PURWAKARTA TALK - Pendakwah yang juga praktisi kesehatan dr Zaidul Akbar membagikan ramuan herbal untuk mengobati autoimun dengan serai dan jeruk nipis.

Dalam pembuatan ramuan herbal untuk mengobati autoimun, dr Zaidul Akbar menggunakan dua bahan alami, yakni serai dan jeruk nipis.

Menurut dr Zaidul Akbar, khasiat yang terdapat dalam serai dan jeruk nipis untuk membuat ramuan herbal dipercaya bisa mengobati autoimun.

Baca Juga: 34 Link Game Gratis HP X Aplikasi : Google Doodle, Cat Trap Game, hingga Emoji Mix Emoji Mic

Diketahui, autoimun umumnya banyak menyerang wanita usia produktif, dan penyebabnya dapat berbeda antara satu penderita dengan lainnya.

Penyakit autoimun, kata dr Zaidul Akbar, bisa mengakibatkan kerusakan sel jaringan dalam tubuh dan menimbulkan peradangan.

Selain itu, autoimun juga mengakibatkan kondisi serius pada penderitanya, seperti gangguan tulang persendian, saraf, kelenjar, dan organ-organ penting lainnya.

Baca Juga: Rutin Konsumsi Kolang-kaling Dipercaya Ampuh Menjaga Tulang dan Sendi Tetap Sehat, Kata dr Zaidul Akbar

Bagi yang ingin membuat ramuan herbal untuk mengobati autoimun dengan serai dan jeruk nipis, berikut cara membuatnya.

Bahan-bahan:

• 2 batang serai

• 1 Jeruk nipis

• Madu mentah (Raw)

• Air 300 ml

Baca Juga: Baru Gabung Timnas U-23, Asnawi Mangkualam Terpaksa Latihan terpisah

Cara membuat:

1. Cuci bersih batang serai dan jeruk nipis

2. Batang serai dipotong kecil-kecil

3. Kemudian rebus serai sampai mendidih atau rendam air panas

4. Tunggu hingga uapnya keluar dan air berubah warna

Baca Juga: Manfaat Kimchi atau Asinan Khas Korea Diungkap dr Zaidul Akbar, Ternyata Baik untuk Kesehatan Pencernaan

5. Lalu tunggu hangat dan peras jeruk nipis setengah atau satu buah jeruk nipis

6. Campurkan madu secukupnya hingga manis

7. dan minuman herbal untuk autoimun siap diminum

Untuk meredakan penyakit autoimun, Zaidul Akbar menganjurkan mengonsumsi ramuan herbal tersebut diminum 3 – 5 kali sehari.

Baca Juga: Ingin Lolos Semi Final SEA Games 2021, Asnawi Mangkualam Bocorkan Syaratnya

Itulah penjelasan dr Zaidul Akbar tentang cara mengobati autoimun dengan ramuan herbal dari serai dan jeruk nipis. Semoga bermanfaat.***

Editor: M Adam Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler