Raker 2023, Fokus JP Gelar Dialog Kepemiluan

- 19 Desember 2023, 13:20 WIB
Dialog Kepemiluan Fokus JP
Dialog Kepemiluan Fokus JP /TIM PR Purwakarta

PR PURWAKARTA - Menginjak tahun ke-11, para awak media yang tergabung dalam Forum Komunikasi Jurnalis Purwakarta atau yang dikenal dengan sebutan Fokus JP, kembali menggelar rapat kerja (Raker) yang diisi dengan kegiatan dialog.

Ketua pelaksana raker Fokus JP Yuslipar mengungkapkan, setiap tahun wak media yang tergabung di Fokus JP selalu berkomitmen untuk menggelar raker tahunan.

"Tahun 2022 saja kami meggelar raker dengan konsep acara seminar jurnalistik yang diikuti 183 Kepala Desa se-Kabupaten Purwakarta," ujar pria Om Awih sapaan akrab Yuslipar, pada Selasa 19 September 2023.

Baca Juga: Oknum Guru Ngaji Cabul di Purwakarta Masuk DPO

Dia mengatakan, kegiatan raker Fokus-JP ini memang terbilang cukup unik dan menarik. Biasanya, kata dia, kegiatan raker itu bersifat kegiatan internal.

"Agar kegiatan internal ini lebih bermanfaat terhadap publik, kami membalut dengan kegiatan eksternal seperti seminar ataupun dialog," katanya.

Sementara untuk kegiatan saat ini, sambung Awih, Fokus JP menggelar dengan konsep dialog kepemiluan dengan tema acara, Pers dan Pemilu 2024: Media Dukung Siapa?.

Baca Juga: Musda XIV DPD KNPI Purwakarta Bakal Digelar Bulan Depan, Begini Respon Salah Satu Calon Ketua

"Karena ini momentum Pemilu, kami secara khusus menggelar dialog publik tentang Kepemiluan dengan menghadiri narasumber yang berkompeten dibidangnya," katanya.

Halaman:

Editor: Abdul Muhamad Hamdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah