Puan Maharani Pegang Kunci Peta Politik Pemilu 2024? Ini Kata Pengamat

- 27 Agustus 2022, 08:38 WIB
Sulit menebak langkah politik Nasdem terhadap Puan Maharani dalam Pemilu Pilpres 2024 mendatang./pikiran-rakyat.com
Sulit menebak langkah politik Nasdem terhadap Puan Maharani dalam Pemilu Pilpres 2024 mendatang./pikiran-rakyat.com /

 

PURWAKARTA TALK – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Puan Maharani diprediksi akan memegang kunci peta politik dalam Pemilu 2024 nanti.

Puan dinilai tidak memiliki beban masa lalu, hal itu membuatnya bisa dengan fleksibel bertemu dengan partai politik (parpol) lain.

Berbeda dengan para seniornya di partai PDI Perjuangan, kemungkinan ruang gerak mereka akan terhambat karena punya beban masa lalu.

Baca Juga: Sindiran Said Didu Ke Komisi III DPR, Garang Ke Mahmud MD, Melempem di Hadapan Kapolri

"Memang aktornya Mbak Puan. Kami melihat prospek koalisinya, PDI Perjuangan mudah berkoalisi dengan siapa saja, itu kan tergantung pada Mbak Puan, ya,” kata Pangi Syarwi Chaniago.

Dikutip dari antaranews.com Direktur Eksekutif Voxpol Center ini juga percaya bahwa Puan bisa dengan cerdas membuka komunikasi dengan semua partai politik lain.

“Puan Maharani gerak politiknya lebih lincah, mahir, dan piawai karena dia tidak punya beban masa lalu atau hubungan yang tidak baik dengan parpol lain. ujar Pangi.

“Ruang gerak beliau lebih mudah ketimbang Ibu Mega yang jalan,” lanjutnya.

Halaman:

Editor: Abdul Muit


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x