Libas PSS Sleman 4-0, Borneo Susul Arema FC ke Final Piala Presiden 2022

- 12 Juli 2022, 09:30 WIB
Piala Presiden 2022: Borneo FC Lolos ke Final Usai Mencukur PSS Sleman 4-0, Arema FC Menanti
Piala Presiden 2022: Borneo FC Lolos ke Final Usai Mencukur PSS Sleman 4-0, Arema FC Menanti /Dok/Piala Presiden

PURWAKARTA TALK - Borneo FC memastikan diri susul Arema FC dan tampil di Final Piala Presiden 2022. Libas PSS Sleman 4-0 di leg kedua, Borneo FC unggul dengan agregat gol 6-0 atas PSS Sleman.

Panen gol mewarnai kemenangan Borneo FC yang berhasil memastikan diri lolos ke partai Final Piala Presiden 2022.

Borneo FC berhasil mengalahkan PSS Sleman lewat skor 4-0 pada leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 yang berlangsung di Stadion Segiri, Kalimantan Timur, Senin (11/7/2022) malam.

Baca Juga: Jadwal Tayang Bioskop Hacksaw Ridge di Transtv Selasa, 12 Juli 2022

Gol-gol kemenangan Borneo FC di semifinal Piala Presiden 2022 dicetak oleh Stefano Lilipaly, Matheus Pato, M Sihran dan Diego Michiels.

Dengan hasil ini, klub yang berjuluk Pesut Etam tersebut, akan bertemu dengan Arema FC di laga final Piala Presiden 2022.

Stefano Lilipaly cs melaju ke laga puncak dengan agregat 6-0, di mana pada pertemuan pertama yang berlangsung di Maguwoharjo, Borneo FC membungkam PSS dengan skor 2-0.

Sedangkan sang lawan di laga final, Arema FC telah terlebih dahulu melaju ke laga final setelah mengalahkan PSIS Semarang dengan agregat 4-1 (2-0, 2-1).

Final Arema FC vs Borneo FC kembali terulang setelah pada final Piala Presiden 2017 lalu kedua tim ini saling bertemu. Dan laga dimenangkan Arema FC sekaligus menjadikan klub yang berjuluk Singo Edan ini menjadi juara.

Halaman:

Editor: Abdul Muit


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x