Saat Emosi, Doa Meredam Amarah Ini Sebaiknya Diamalkan

15 Mei 2022, 14:53 WIB
Saat Emosi, Doa Meredam Amarah Sebaiknya Diamalkan /Tangkapan Layar YouTube/Khalis TV//

PURWAKARTA TALK - Berikut bacaan atau amalan doa meredam amarah saat emosi serta kemarahan sedang bergejolak. 

Dengan doa meredam amarah tersebut, diharapkan emosi serta kemarahan yang sedang dialami dapat teredam. 

Sehingga, emosi serta amarah yang dirasakan tidak menjadi persoalan lebih besar dengan membaca doa meredam amarah. 

Baca Juga: SEA Games 2022: Tonton Live Streaming Timnas U-23 Indonesia vs Myanamar di Sini

Rasulullah SAW mengajarkan antara lain amalan doa yang dapat dibaca ketika seseorang tengah naik pitam dan api kemarahannya mendidih.

Rasulullah mengajarkan doa berikut ini kepada istrinya, Siti Aisyah ra.

Berikut adalah doa yang diajarkan Rasulullah Saw berikut transliterasi dan terjemahannya:

Baca Juga: Apa Bedanya Mani Wadi dan Madzi? Simak Penjelasan Berikut Ini

اَللَّهُمَّ رَبَّ النَّبِيِّ مُحَمَّدٍ اغْفِرْ لِيْ ذَنْبِيْ ، وَأَذْهِبْ غَيْظَ قَلْبِيْ ، وَأَجِرْنِيْ مِنْ مُضِلَّاتِ الفِتَنِ

Arab latin: Allâhumma Rabban nabiyyi Muhammadin, ighfirlî dzanbî, wa adzhib ghaizha qalbî, wa ajirnî min mudhillātil fitani.

Artinya: “Ya Allah, Tuhan Nabi Muhammad, ampunilah dosaku, redamlah murka hatiku, dan lindungilah diriku dari pengaruh (setan) yang menyesatkan dalam cobaan.”

Baca Juga: SEA Games 2022: Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia vs Myanmar, Saksikan di RCTI+

Riwayat tersebut dikutip Imam Al-Ghazali dalam Kitab Ihya Ulumiddin. Riwayat ini dimasukkan ke dalam amalan yang dapat memadamkan api kemarahan seseorang. (Abu Hamid Al-Ghazali, Ihya’ Ulumiddin, [Beirut, Darul Fikr: 2018 M/1439 H-1440 H], juz III, halaman 178).

Amalan merupakan salah satu upaya yang dapat ditempuh selain menenangkan diri dengan berwudhu, duduk, dan berbaring. Wallahu a’lam.

Baca Juga: Jelang Toulon Cup 2022, Tiga Penggawa Persib Dipanggil Timnas U-19

Itulah penjelasan tentang doa meredam amarah yang sebaiknya dibaca. Semoga bermanfaat. ***

Editor: M Adam Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler