Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Bukan Cinderella, Debut Fuji Sebagai Bintang Baru di Layar Lebar

- 22 Juni 2022, 14:48 WIB
Jadwal Tayang Bukan Cinderella, Film Debut Fuji di Layar Lebar.
Jadwal Tayang Bukan Cinderella, Film Debut Fuji di Layar Lebar. /YouTube


PURWAKARTA TALK - Siapa yang sudah tidak sabar melihat akting Fuji di film Bukan Cinderella?.

Pada 21 Juni 2022, Cinema 21 merilis official trailer film Bukan Cinderella yang saat ini sudah trending kedua di YouTube.

Film Bukan Cinderella menjadi debut Fuji sebagai aktris pemula di dunia Entertainment. Bagi yang sudah penasaran dengan alur ceritanya, berikut sinopsis dan jadwal tayang.

Film Bukan Cinderella merupakan adaptasi dari novel Wattpad yang terkenal yaitu karya Dheti Azmi dengan judul yang sama.

Baca Juga: Tahap 2 Cair, Ini Cara Cek Bansos PKH Lewat Website dan Aplikasi

Banyak bintang muda Indonesia yang turut berperan dalam film ini, diantaranya ada Fuji Utami sebagai Amora Olivia, Rafael Adwel sebagai Adam Wijaya, Gusti Rayhan sebagai Juna, Jeffry Reksa sebagai Keenan, Annette Edoarda sebagai Eka, Damara Fich sebagai Diki, Claudy Putri sebagai Dinda, Ahmad Pule sebagai Budi, dan Febi Lora sebagai Caca.

Film ini berkisah tentang masa remaja Sekolah Menengah Atas yang penuh warna dengan dibumbui konflik dan juga percintaan.

Seorang siswi bernama Amora Olivia yang bukan kehilangan sebelah sepatu kaca layaknya Cinderella di negeri dongeng, melainkan ia kehilangan sebelah sepatu Converse kebanggaannya yang baru saja ia beli tempo hari memakai uang yang susah payah ia tabung selama sebulan.

Baca Juga: Polsek Bojong Purwakarta Turut Serta Pencegahan PMK Pada Hewan Ternak Sapi

Amora terus mencari sebelah sepatunya yang ternyata tertukar dengan sepatu butut milik orang lain yang ukurannya lebih besar dari sepatu miliknya.

Halaman:

Editor: Abdul Muit


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x