Tempuh Jarak 100 KM, Batalyon Armed 9/1/1 Purwakarta Jadi Titik Finish Gowes Pangkostrad

- 13 Januari 2024, 13:28 WIB
Gowes sepeda Panglima Komando Cadangan Strategis TNI Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa.
Gowes sepeda Panglima Komando Cadangan Strategis TNI Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa. /TIM PR Purwakarta

PR PURWAKARTA - Batalyon Armed 9/1/1 Kostrad Purwakarta, Jawa Barat, menjadi titik finish gowes sepeda Panglima Komando Cadangan Strategis TNI Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa yang dimulai dari rumah kediaman Jakarta, pada Sabtu 13 Januari 2024.

Gowes yang dilakukan Pangkostrad, Pangdiv serta rombongan itu menempuh jarak kurang lebih 100 KM, yang dibalut kegiatan bakti sosial di setiap etape dan terakhir kegiatan baksos berpusat di Batalyon Armed 9/1/1 Kostrad.

"Mari sama- sama kita doakan para prajurit yang sedang bertugas dimana pun, agar senantiasa diberikan keselamatan saat bertugas," kata Pangkostrad Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa, dalam sambutannya.

Baca Juga: Proses Sorlip, KPU Purwakarta Temukan 3.715 'Susu' DPR RI Rusak

Sementara itu, Komandan Batalyon Armed 9/1/1 Kostrad Mayor Arm Sigit Windarto, S.Sos, mengatakan pihaknya sangat bersyukur atas kehadiran Pangkostrad Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa beserta rombongan.

Ia juga membenarkan jika kehadiran Pangkostrad yakni dengan melakukan gowes, yang dimulai dari kediamanmya hingga sampai di Batalyon Armed 9 ini.

"Disini Pangkostrad melaksanakan kegiatan baksos dengan memberikan tali asih sebanyak 200 paket sembako terhadap anak yatim piatu, kaum dhuafa seta guru ngaji," katanya.

Baca Juga: Polres Purwakarta Dukung Program 1000 Mesjid

"Jadi, alhamdulilah kedatangan bapak Pangkostrad membawa berkah untuk warga masyarakat penerima manfaat di sekitar Batalyon Armed 9," katanya.

Halaman:

Editor: Abdul Mu'it


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah