Kesaksian Korban Selamat Kecelakaan Tol Cipularang, Kondisi Macet Tiba-tiba Ada Suara Tabrakan

- 27 Juni 2022, 12:20 WIB
Korban kecelakaan Tol Cipularang yang sedang dirawat di rumah sakit.
Korban kecelakaan Tol Cipularang yang sedang dirawat di rumah sakit. /

PURWAKARTA TALK – Korban selamat kecelakaan beruntun di Tol Cipularang yang melibatkan 17 kendaraan di KM 92 Tol Cipularang Sukatani, Purwakarta, pada Minggu, 26 Juni 2022, malam.

Menceritakan tragedi kecelakaan Tol Cipularang yang memakan banyak korban. Salah satu koran selamat adalah Bayu.

Bayu mengungkapkan, saat itu kondisi lalu lintas di Tol Cipularang agak tersendat.

Secara Tiba-tiba, kata Bayu, dari arah belakang terdengar suara tabrakan.

Baca Juga: Belasan Korban Kecelakaan di Tol Cipularang Sudah Mendapat Penanganan Rumah Sakit, Ada Korban Patah Tulang

“Kondisi laju jalan itu lagi agak tersendat. Tiba-tiba dari belakang ada suara duar. Kemudian nabrak bus. Paling depan ringsek,” ujar dia di lokasi kejadian, Senin, 27 Juni 2022, dini hari.

Dia mengungkapkan, mobil yang dikendarainya juga terimbas kecelakaan beruntun tersebut. Kendaraannya terhenti setelah menabrak tembok.

“Saya terhenti karena menabrak tembok sebelah kanan. Jadi dempet sama bis,” jelasnya.

Baca Juga: Pihak Kepolisian Masih Dalami Penyebab Kecelakaan di Tol Cipularang

Halaman:

Editor: Abdul Muit

Sumber: ntmcpolri.info


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah