Prediksi dan Head to Head Laga Perempat Final Piala Presiden 2022 Persib Bandung vs PSS Sleman

- 1 Juli 2022, 09:35 WIB
Perempat final Piala Presiden 2022 dibuka dengan laga antara Persib Bandung vs PSS Sleman hari ini, 1 Juli 2022.
Perempat final Piala Presiden 2022 dibuka dengan laga antara Persib Bandung vs PSS Sleman hari ini, 1 Juli 2022. /Kolase Twitter.com/@Persib/@PSSleman


PURWAKARTA TALK - Pertandingan Persib Bandung vs PSS Sleman akan menjadi laga pembuka babak perempat final Piala Presiden 2022. Kedua tim ini dijadwalkan akan bertemu malam ini Jumat, 1 Juli 2022 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, mulai pukul 20.30 WIB.

Berikut kami bagikan prediksi dan head to head Persib Bandung vs PSS Sleman menjelang laga perempat final Piala Presiden 2022 hari ini.

Laga perempat final Piala Presiden 2022 antara Persib Bandung vs PSS Sleman akan disiarkan secara langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio.

Baca Juga: POPTI Purwakarta Gelar Pertemuan Perdana di RSUD Bayu Asih

Persib dan PSS Sleman diprediksi akan bermain sama-sama menyerang, sebab mereka akan memperebutkan tiket ke semifinal di babak perempat final ini. 

Tim tuan rumah dipastikan tidak akan mendapatkan dukungan secara penuh, kendati laga nanti tidak akan dihadiri penonton karena Persib masih terkena sanksi akibat insiden kekisruhan yang dilakukan oleh Bobotoh di stadion GBLA beberapa waktu yang lalu.

Di sisi lain, sejumlah pemain PSS Sleman bakal absen, seperti Todd Ferre, Dave Mustaine, Mario Maslac, Derry Rachman, Fandi Eko Utomo, dan Jandia Eka Putra. Absennya enam pemain itu tentu berpengaruh pada kekuatan Elang Jawa saat datang ke markas Persib.

Bek Persib, Achmad Jufriyanto, menyatakan bahwa rekan-rekannya sangat fokus menghadapi PSS Sleman. Pangeran Biru telah mencapai target lolos ke perempat final Piala Presiden 2022. Namun mereka juga tak akan menyia-nyiakan kesempatan untuk tampil di semifinal.

Baca Juga: Inilah 8 Besar Klub Sepakbola yang Masuk Ke Piala Presiden 2022, ada Persib Bandung

"Lolosnya kami ke perempat final sudah sesuai dengan rencana. Kami masih dalam tahap menuju final. Fokus kami adalah bagaimana untuk bisa ke semifinal," kata Jufriyanto saat konferensi pers jelang laga perempat final Piala Presiden 2022.

Halaman:

Editor: Abdul Muit


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x