Jadwal Piala Presiden 2022 Big Match Persebaya vs Persib: Pangeran Biru Punya Motivasi Lebih

- 17 Juni 2022, 10:20 WIB
Jadwal tanding Persebaya vs Persib di Piala Presiden 2022.
Jadwal tanding Persebaya vs Persib di Piala Presiden 2022. /Persib

PURWAKARTA TALK - Dalam laga lanjutan fase grup C Piala Presiden 2022, terdapat laga big match antara Persib Bandung melawan Persebaya Surabaya.

Setelah kemarin di grup yang sama Bhayangkara FC berhasil mengalahkan Bali United 2-1, laga antara Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan menentukan prolehan klasemen selanjutnya grup C.

Diprediksi pada malam ini duel Persebaya kontra Persib bakal saling sikut dalam lanjutan pertandingan Grup C Piala Presiden 2022.

Duel yang disinyalir berlangsung panas itu akan dihelat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat, 17 Juni pukul 20.30 WIB.

Baca Juga: Kunci Gitar dan Lirik Lagu Tiara dari Kris : Tiara Menggamit Kenangan Zaman Persekolahan

Kedua tim, baik Persib dan Persebaya sama-sama memiliki hasil yang kurang memuaskan di laga perdana Grup C Piala Presiden 2022.

Baik Persebaya maupun Persib diketahui hanya mendapatkan satu angka usai bermain imbang melawan lawannya masing-masing.

Dalam sejumlah pertemuan terakhir kedua tim di Liga 1 musim lalu, hasil yang didapat pun cukup serupa. Lagi-lagi Persebaya dan Persib mengakhiri laga dengan hasil sama kuat.

Persebaya masih mencari kombinasi permainan terbaik usai ditinggal sederet pemain lokal penting dan legiun asingnya beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Yuk Kenalan dengan Neo Bank Aplikasi Penghasil Uang, Simak Cara Daftar Aplikasinya

Halaman:

Editor: Abdul Muit


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah