Reza Arap Penuhi Panggilan Bareskrim Polri, Bakal Dicecar Saweran Doni Salmanan?

- 17 Maret 2022, 11:30 WIB
YouTuber Reza Arap datang ke Bareskrim Polri terkait kasus Doni Salmanan
YouTuber Reza Arap datang ke Bareskrim Polri terkait kasus Doni Salmanan /Instagram @ybrap

PURWAKARTA TALK - YouTuber Reza Arap tiba di gedung Bareskrim Polri pukul 09.47 WIB hari ini, Kamis, 17 Maret 2022.

Kedatangan Reza Arap ke Bareskrim Polri untuk memenuhi panggilan terkait kasus penipuan investasi dan TPPU Quotex dengan tersangka Doni Salmanan.

Kapasitas Reza Arap nantinya akan sebagai saksi saat dimintai keterangan oleh penyidik.

Baca Juga: Kasus Doni Salmanan: Bareskrim Polri Panggil Reza Arap, Atta Halilintar dan Arief Muhammad

Setibanya di lokasi, Reza langsung masuk ke Gedung Bareskrim Polri untuk menjalani pemeriksaan.

Reza tak datang sendiri, ia didampingi oleh pengacaranya langsung.

Ketika masuk ke gedung Bareskrim, Reza tak berbicara sepatah kata pun kepada wartawan yang telah menunggunya.

Baca Juga: Selain Emoji Kitchen dan Tikolu, Main Emoji Mic Emoji Mix Bisa Lewat Emojible

Sehari sebelumnya memang telah tersiar kabar Reza Arap akan mendatangi Bareskrim.

Kabar itu terungkap melalui cuitan Twitter di akun pribadi miliknya pada Rabu, 16 Maret 2022.

"Bareskrim tomorrow lfgggg," tulis Reza Arap seperti dilansir Antara.

Baca Juga: Harga Minyak Goreng Diprediksi Normal Jelang Puasa, Yakin?

Diketahui, Reza Arap pernah mendapat saweran hingga Rp1 miliar dari Doni Salmanan.

Selain Reza Arap, dua publik figur yang dipanggil juga adalah Arief Muhammad dan Atta Halilintar.

Arief Muhammad datang ke Bareskrim Polri beberapa menit setelah Reza Arap.

Baca Juga: Badan Pangan Nasional Sesumbar Stok Minyak Goreng Cukup Selama Ramadan

Sebelumnya, Kasubdit I Dittipidsiber Bareskrim Polri, Kombes Pol Reinhard Hutagaol menungkapkan, pemeriksaan terhadap Reza Arap, Atta Halilintar dan Arief Muhammad dijadwalkan pukul 10.00 WIB hari ini.

"Pangggilan sih (mulai) jam 10 tapi tidak tahu, mau datang jam berapa,” ujarnya. ***

Editor: Adam Sumarto

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah