Penggawa Persib Bakal Dites Kesehatan Sebelum Kembali Berlatih, Kecuali Mereka

- 11 Mei 2022, 23:45 WIB
Pelatih Persib, Robert Alberts bicara soal persiapan latihan bersama
Pelatih Persib, Robert Alberts bicara soal persiapan latihan bersama /PERSIB

PURWAKARTA TALK - Persib Bandung berencana kembali melakoni latihan bersama pada awal pekan depan.

Sebelum itu, ada beragam kegiatan yang bakal dilakukan Persib Bandung untuk memastikan kesiapan pemain.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mengatakan, satu di antara program yang disiapkan yakni tes kesehatan.

Baca Juga: Kunci Hidup Tenang Harmonis dan Sejahtera Menurut Ustadz Abdul Somad, Jalankan 4 Amalan Ini

Hal itu bakal menjadi penilaian untuk tim pelatih dalam memberikan program awal bagi para penggawa Persib.

"Pekan ini kami bakal menggelar tes kesehatan untuk sebagian besar pemain, terkecuali bagi beberapa pemain. Baru setelah itu, kami bakal mengetahui secara pasti bagaimana kondisi kesehatan pemain,” kata Robert Alberts, Selasa, 10 Mei 2022.

Pelatih asal Belanda itu mengatakan, ada beberapa pemain yang berhalangan untuk datang ke Kota Bandung dalam pekan ini.

Baca Juga: Sambut 10 Personel Bintara Remaja, Batalyon B Pelopor Gelar Upacara Pembinaan Tradisi

Seperti pemain asing yang membutuhkan visa guna masuk Indonesia, ataupun yang sedang membela Timnas U-23 Indonesia pada ajang SEA Games 2022 di Vietnam.

Halaman:

Editor: Adam Sumarto

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x