Victor Igbonefo Dipertahankan Persib, Kesayangan Robert Alberts?

- 25 April 2022, 16:18 WIB
Victor Igbonefo salah satu pemain senior Persib yang diperpanjang kontraknya.
Victor Igbonefo salah satu pemain senior Persib yang diperpanjang kontraknya. /Media Official Persib/

PURWAKARTA TALK - Persib Bandung akan tetap memakai jasa Victor Igbonefo pada Liga 1 musim 2022/2023.

Kontrak Victor Igbonefo diperpanjang oleh Persib selama dua tahun.

Durasi kontrak yang didapatkan Victor Igbonefo sama dengan bek tengah Persib lainnya, Achmad Jufriyanto.

Baca Juga: Tarif Tiket Bus Lebaran 2022 Jakarta ke Pekalongan, di Bawah Rp250 Ribu

Atas perpanjangan kontrak tersebut, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono buka suara.

Menurutnya, Pangeran Biru masih butuh servis pemain naturalisasi asal Nigeria ini.

Keberhasilan Maung Bandung di Liga 1 2021/2022 dinilai tak lepas dari peran vitalnya pengagwa bernomor punggung 32 itu.

Baca Juga: Tarif Tiket Bus Lebaran 2022 Jakarta ke Purwokerto, Berangkat Selasa 26 April 2022

Selain itu, tugas Igbonefo di Persib bukan hanya soal mengawal lini belakang.

Igbonefo tercatat satu di antara empat penggawa Pangeran Biru yang menyandang ban kapten.

Oleh karena itu, setelah direkomendasikan oleh jajaran tim pelatih, maka manajemen dengan berbagai pertimbangannya menyetujui hal itu.

Baca Juga: Mudik Lebaran 2022, Jalur Nagreg Terpantau Lancar

Terlebih, Maung Bandung membutuhkan sosok senior untuk membimbing para pemain muda.

"Kami sepakat melanjutkan kerja sama untuk 2 tahun ke depan," kata Bos Persib, Teddy Tjahjono seperti dimuat laman Persib, Minggu, 24 April 2022 kemarin.

Di musim lalu, Igbonefo menjadi salah satu tulang punggung Persib dengan catatan 19 penampilan selama 1.623 menit. ***

Editor: Adam Sumarto

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah