Cukur Tipis Borneo FC, Transisi Pemain Persib Bandung Jadi Sorotan

- 19 Januari 2022, 10:38 WIB
Pemain Persib Bandung, David da Silva saat berduel dengan pemain Borneo FC (Twitter/@persib)
Pemain Persib Bandung, David da Silva saat berduel dengan pemain Borneo FC (Twitter/@persib) /

PURWAKARTA TALK - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts tak memungkiri rasa bahagia usai anak asuhnya berhasil mengalahkan Borneo FC.

Skuad Persib Bandung sukses meredam perjuangan Borneo FC dengan skor 0-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Selasa 18 Januari 2022 kemarin.

Satu-satunya gol yang bersarang ke jala Borneo FC diciptakan oleh Mohammed Rashid setelah sukses memanfaatkan umpan terobosan Beckham Putra Nugraha.

Baca Juga: Klasemen Lengkap Liga 1 2021/2022: Persib Bandung Mulai Merangkak, Borneo FC Tertahan

"Meraih tiga poin, saya senang. Dari segi pertahanan, skuad Persib Bandung saya pikir sudah bermain dengan teratur," kata Robert Alberts.

Kendati demikian, permainan Ezra Walian dan kawan-kawan dinilainya masih butuh perbaikan. Terlebih dari segi transisi permainan Pangeran Biru.

Namun, Robert Alberts meyakini anak asuhnya khususnya striker akan lebih tajam di penampilan selanjutnya.

Baca Juga: Hadapi Borneo FC, Beckham Putra Sebut Persib Bandung Kembali Percaya Diri

"Dalam hal penting sedikit lambat, transisi dari bertahan ke menyerang," beber pelatih asal Belanda ini.

Halaman:

Editor: Adam Sumarto

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah